[HOAX] “Pemimpin lebah membunuh seekor lebah, maka seluruh rakyat lebah membunuh pemimpinnya”

BUKAN pemimpin Lebah. FAKTA: jenis yang berbeda, yang disebut sebagai pemimpin Lebah sebenarnya adalah Tabuhan (Hornet) yang digolongkan invasif (invasive) karena mengancam kehidupan Lebah Madu yang berperan penting untuk produksi Madu dan industri pertanian.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

KATEGORI: Konteks yang Salah.

SUMBER: X/Twitter, archive.today (arsip cadangan).

NARASI: “Viral video ini. Pemimpin lebah membunuh seekor lebah, maka seluruh rakyat lebah membunuh pemimpinnya. Mereka kecil2 tp kompak-besatu, dan menang. Ada 2 pelajaran dari lebah ini: 1) Membuat madu yg menyehatkan bg manusia: 2) Sangat kompak utk melawan kedzaliman hingga menang.”

PENJELASAN

Berdasarkan 7 Jenis Mis- dan Disinformasi oleh First Draft News, termasuk “Konteks yang Salah: Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah”. [1]

SUMBER membagikan potongan video dengan menambahkan narasi/klaim yang TIDAK sesuai dengan konteks yang sebenarnya. FAKTA: BUKAN pemimpin Lebah. Jenis yang berbeda, yang disebut sebagai pemimpin Lebah sebenarnya adalah Tabuhan (Hornet) yang digolongkan invasif (invasive) karena mengancam kehidupan Lebah Madu yang berperan penting untuk produksi Madu dan industri pertanian.

Salah satu sumber video dengan segmen yang identik dengan konteks yang BENAR, BBC Earth di YouTube pada 6 Jun 2021: “Dari menggulingkan kerajaan hingga bertarung melawan lebah, inilah beberapa momen lebah yang paling berkesan. …” [2]

Referensi Lainnya yang Berkaitan

Sumber: https://turnbackhoax.id/2024/04/01/salah-pemimpin-lebah-membunuh-seekor-lebah-maka-seluruh-rakyat-lebah-membunuh-pemimpinnya/

Scroll to Top
Open chat
1
Hello
Dengan atrindo, ada yang bisa dibantu?